Perlawanan portugis

perlawanan rakyat melawan bangsa portugis

  • Jun 7, 1494

    perlawanan rakyat melawan portugis

    Dalam hal ini saingan Portugis dari tetangganya bangsa Spanyol,yang telah berbatasan langsung dengan Portugis. Keduanya ingin menjelajahi lautan sebagai menemukan sebuah rempah-rempah.Keduanya tunduk dalam Vatikan sebagai orang tua yang menaungi dalam suatu agama mereka. Sebabnya, Vatikan telah membagi dua dalam sebuah rute perdagangan dengan adanya Perjanjian Thordesillas pada tanggal 7 Juni 1494 di Tordesillas
  • Period: 1512 to 1513

    serangan kesultanan demak pada portugis

    Perselisihan antara Demak dan Portugis ini membuat Adipati Unus salah satu penguasa Demak melakukan perlawanan terhadap Portugis. Perlawanan yang berlangsung pada tahun 1512-1513 ini pada akhirnya tidak berhasil membuat Portugis meninggal kan wilayah tersebut. Namun, meski begitu, Adipati Unus mendapatkan julukan Pengeran Sabrang Lor sebab keberaniannya memimpin pasukan Demak Menyerang Portugis.
  • Period: 1514 to 1528

    perlawanan aceh melawanan portugis

    Selama bertahun-tahun lamanya, Portugis menjadi musuh Kesultanan Aceh Darussalam yang saat itu dipimpin Sultan Ali Mughayat Syah (1514-1528). Penyebab terjadinya perlawanan rakyat Aceh terhadap Portugis adalah sebagai berikut: Ambisi Portugis yang ingin memonopoli perdagangan di wilayah Aceh. Portugis melarang orang-orang Aceh berlayar untuk berdagang melewati Laut Merah. Penangkapan kapal-kapal Aceh oleh Portugis
  • Period: 1521 to 1529

    perlawanan rakyat maluku melawan portugis

    Pada tahun 1521 Portugis berhasil memasuki Kepulauan Maluku dan memusatkan aktivitasnya di Ternate. Spanyol juga memasuki kepulauan Maluku dan memusatkan kedudukannya di Tidore sehingga terjadilah persaingan antara keduanya.Pada tahun 1529 terjadi perang antara Tidore dan Portugis. Portugis memperoleh kemenangan karena mendapat dukungan dari Ternate dan Bacan.
  • Period: 1570 to 1575

    perlawanan rakyat ternate pada portugis

    Portugis awalnya memiliki hubungan yang baik dengan Ternate,namun semuanya berubah ketika Portugis berusaha ikut campur dalam urusan internal kesultanan Ternate.Selain itu adanya monopoli perdagangan rempah yang dilakukan Portugis juga membuat rakyat Ternate semakin benci. kemudian memicu kemarahan yang sangat besar pada rakyat Ternate.Namun,perdamaian tersebut ternyata dilanggar lagi oleh Portugis pada tahun 1570.Perlawanan ini akhirnya menghasil kan kemenangan pada rakyat Ternate tahun 1575