Perlawanan Rakyat Melawan VOC

By Nesyiah
  • Perlawanan Rakyat Mataram

    Perlawanan Rakyat Mataram
    Perlawanan rakyat Mataram Islam terhadap VOC dilakukan sebanyak dua kali, yaitu pada tahun 1628 dan 1629. Perlawanan pertama pada tanggal 22 Agustus 1628, pasukan Mataram Islam yang dipimpin Tumenggung Baureksa menyerang VOC di Batavia. Pasukan Mataram Islam kalah karena persenjaataan VOC lebih canggih.
  • Perlawanan Rakyat Maluku

    Perlawanan Rakyat Maluku
    Perlawanan rakyat Maluku terhadap VOC dipimpin oleh Kakiali dan Talukabesi pada 1635-1646. Meski perlawanan tersebut dapat dipadamkan oleh VOC dengan cepat, hal itu tetap menunjukkan bahwa bangsa Indonesia tidak tinggal diam dijajah. Kemudian pada 1650, Saidi mempimpin perlawanan rakyat Maluku. Perlawanan terhadap VOC juga terjadi di Tidore, dengan dipimpin oleh Sultan Nuku.